TOKCERNEWS.COM, MAKASSAR - Pj. Bupati Bantaeng, Andi Abubakar didampingi Sekretaris Daerah Kab. Bantaeng, Abdul Wahab beserta segenap jajarannya, menghadiri bersama kegiatan Serah Terima Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun Anggaran 2023 (Unaudited) yang dilaksanakan di Kantor Badan Pemeriksaan Keuangan Perwakilan Provinsi Sulawesi Selatan, Sabtu (30/3).

 

Pada kesempatan itu Pj. Bupati Bantaeng menyerahkan langsung Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Unaudited tahun anggaran 2023 kepada Badan Pemeriksa Keuangan Perwakilan Sulawesi Selatan. Hal ini tentu sebagai wujud pertanggung jawaban terhadap pengelolaan keuangan daerah. 

 

Hal tersebut juga sesuai dengan Pasal 56 Undang-Undang nomor 1 tahun 2004 yang menjelaskan bahwa Pemerintah Daerah wajib menyerahkan laporan keuangan unaudited kepada BPK. Penyerahan LKPD dilakukan tiga bulan setelah tahun anggaran berakhir tiap tahunnya. (***).

TOKCERNEWS.COM, BANTAENG - Pj Bupati Bantaeng Andi Abubakar kembali memimpin Safari Ramadhan 1445 H Kabupaten Bantaeng, yang dipusatkan di Masjid Nurul Quba Gallea Desa Biangkeke, Kecamatan Pajukukang. Selasa (26/3/2024).

 

Dalam Kesempatan tersebut Pj Bupati Bantaeng Andi Abubakar mengatakan Pemerintah Daerah paling besar pendapatannya dari Kecamatan Pajukukang.

 

"Sekarang tercatat sudah ada 9 tenant industri, jika Kawasan Industri ini sudah ada izinnya dan sudah beroperasi mungkin 5 tahun sampai 10 tahun kedepan coba kita bayangkan ada 10 20 perusahaan yang masuk, 1 perusahaan mampu menyerap 3000 lapangan kerja kalau 10 perusahaan akan ada 30.000 lapangan kerja dan kelipatannya. Artinya jumlah angkatan kerja di Kabupaten Bantaeng bisa terserap semuanya".

 

Pj Bupati Bantaeng mengajak masyarakat Pa'jukukang Di bulan Ramadhan ini mari kita tumbuhkan kesadaran kolektif, caranya adalah 1 visi bagaimana industri ini bisa berkembang tapi tidak melanggar aturan.

 

"Supaya ada kesadaran kolektif pemahaman kolektif bahwa Kabupaten Bantaeng ini bisa jauh lebih maju masyarakat bisa jauh lebih sejahtera dari kondisi sekarang.(***).

TOKCERNEWS.COM, MAKASSAR - Pemerintah Kabupaten Bantaeng berhasil menerima Piagam Penghargaan Kabupaten/Kota Peduli (KKP) HAM Tahun 2023. Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Pj. Gubernur Sulawesi Selatan, Bahtiar Baharuddin kepada Pj. Bupati Bantaeng, Andi Abubakar pada acara Penerimaan Piagam Penghargaan KKP HAM Tahun 2023 yang dilangsungkan di Claro Hotel, Makassar, Senin (25/3).

 

Acara tersebut dirangkaikan pula dengan Rapat Persiapan Pengumpulan Data dan Pendampingan Kabupaten/Kota Peduli HAM dan Rapat Persiapan Pelaporan Aksi HAM Pemerintah Daerah Tahun 2024. Penghargaan tersebut diberikan sebagai wujud apresiasi agar semua Kabupaten dan Kota di Sulawesi Selatan dapat meraih predikat tersebut sehingga dapat mewujudkan Good Governance and Clean Governance. 

 

Penghargaan ini juga menjadi suatu kebanggaan bagi Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Bantaeng serta menjadi bukti kerja keras seluruh pihak, menjadikan Kabupaten Bantaeng sebagai salah satu Kabupaten Peduli HAM Provinsi Sulawesi Selatan. (***).

TOKCERNEWS.COM, BANTAENG - Pj. Bupati Bantaeng, Andi Abubakar bersama Pj. Ketua TP. PKK Kab. Bantaeng, Hj. Raoghayanti yang juga sekaligus merupakan Ketua Dekranasda Kab. Bantaeng menghadiri Grand Launching New Rumah Pengantin UMMI yang dirangkaikan pula dengan Buka Puasa Bersama, bertempat di Batulabbu (depan TK Aisyiah Muhammadiyah), Kelurahan Lembang Gantarangkeke, Kecamatan Tompobulu, Bantaeng, Sabtu (23/3).

 

Rumah Pengantin UMMI adalah sanggar rias yang berfokus pada pernikahan adat terutama adat Bugis Makassar. Pada kesempatan itu, H. Andi Haeril Razak selaku owner mengatakan bahwa Rumah Pengantin Ummi hadir di Bantaeng sebagai salah satu Alternatif Pilihan bagi masyarakat yang akan melaksanakan hajatan pesta atau acara keluarga lainnya. "Kami tentu memiliki beberapa paket wedding di antaranya paket sultan, paket kelurga dab paket Standar. Dengan Berbagai penawaran harga yg bersaing dan tentu mengutamakan kepuasan Pemilik Pesta", tuturnya.

 

Sementara itu, Pj. Bupati Bantaeng dalam sambutannya berpesan agar budaya kearifan lokal utamanya menjaga Baju pengantin ummi agar tetap sesuai aslinya di tengah modernisasi baju pengantin. "Ini tentunya menjadi pilihan luar biasa bagi masyarakat Bantaeng yang ingin menggelar hajatan", ujarnya. Pj. Bupati Juga memberikan ilmu terhadap Nilai Sakral pada Baju Jas tutup yg sarat makna dan nilai.

 

Dalam kesempatan tersebut Bapak Pj Bupati Bantaeng dan Ibu Pj TP PKK dan Dekranasda Bantaeng menyempatkan Melihat butik dr Rumah Pengantin Ummi sekaligus menyaksikan koleksi Baju Pengantin Yg dimiliki oleh Rumah Penganti Ummi.

 

Acara Grand Launching juga dirangkaikan dengan penyerahan bantuan Al Qur' an kepada Pondok Tahfiz Muh Jaffar Banyorang Toa. Rumah Penganti Ummi Menyediakan Rias Pengantin, penyewaan Baju Pengantin, penyewaan baju seragam pesta dan Jas tutup dengan berbagai motif dan warna, dekorasi Tenda dan Rumah, fotografi, cetak undangan, jasa layanan catering, dan keperluan pesta lainnya. 

 

Pada saat ini khusus di bulan ramadhan " Berkah Ramadhan", rumah pengantin ummi memberikan diskon spesial bagi pelanggan yg booking dan bayar dp pada bulan ramadhan ini. Tentunya hal ini agar masyarakat dapat lbh dekat dengan Rumah Pengantin Ummi. Adapun utk info terkait rumah pengantin Ummi Bisa melalui Wa no 081 355 549 699. Atau kunjungi di Fb dan Ig " rumah Pengantin ummi".(***).

TOKCERNEWS.COM, BANTAENG - Penjabat (Pj), Bupati Bantaeng, Andi Abubakar kembali melanjutkan rangkaian Safari Ramadhan 1445 Hijriyah, kali ini dipusatkan Masjid Nurul jannah Lembang, Kel.Lembang Gantarangkeke, Kecamatan Tompobulu Kab. Bantaeng, Jumat, 22 Maret 2024, Malam.

 

Sementara itu, Pelaksana tugas (Plt) Camat Tompobulu Kab.Bantaeng, H.Subhan, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Pj.Bupati Bantaeng, beserta masyarakat Tompobulu yang telah hadir bersama-sama dalam pelaksanaan safari ramdhan yang ke-empat ini.

 

" Kami selaku Camat di Tompobulu, atas nama masyarakat kelurahan Lembang Gantarang Keke mengucapkan terima kasih banyak atas kehadirannya, Alhamdulillah Bapak Pj.Bupati hadir bersama kita semua" katanya .

 

Pada kesempatan itu, Penjabat (Pj) Bupati Bantaeng, Andi Abubakar, dalam sambutannya menyampaikan bahwa tujuan safari ramdhan ini adalah membangun silaturahmi agar keberagaman yang ada di kabupaten Bantaeng dirawat dengan baik.

 

" Safari ramdhan malam ini tentunya semakin meningkatkan silaturahmi kita, saya melihat ini masjid yang paling banyak dan paling rame jamaahnya mudahan-mudhan ini bisa dipertahankan bahkan ditingkatkan lebih banyak lagi".

 

Dia juga menginformasikan kepada masyarakat bahwa Pemerintah Kabupaten Bantaeng akan menganggarkan bibit nangka madu dan bibit sukun masing-masing 100.000 yang akan menjadi pendapatan bagi masyarakat.

 

" Insyahallah tahun ini Pemerintah Kabupaten Bantaeng akan menganggarkan bibit nangka madu dan bibit sukun sebanyak 100.000 nanti pendistribusiannya melalui Dinas Pertanian karena memang kita juga akan menanam didaerah sungai dengan tujuan mampu menahan tanah, saya lihat aliran daerah sungai sudah berkurang, boleh juga ditanam dikebun karena ini akan menjadi sumber ekonomi masyarakat", sambungnya. (***).

TOKCERNEWS.COM, BANTAENG - Sebagai bentuk sinergi untuk mendukung pembangunan dan peningkatan ekonomi daerah, Pemerintah Kabupaten Bantaeng melakukan Penandatanganan (MoU) Perjanjian Kerja Sama tentang Mekanisme Pemungutan dan Penyetoran Pajak Barang dan Jasa Tertentu Tenaga Listrik (PKS PBJT-TL) serta Pengelolaan Penerangan Jalan Umum (PJU).

 

Penandatanganan perjanjian kerja sama ini ditandatangani secara langsung oleh Pj. Bupati Bantaeng, Andi Abubakar bersama Manager PLN UP3 Bulukumba, Agus Priyanto yang berlangsung di Ruang Rapat Pimpinan Kantor Bupati Bantaeng Jumat (22/03/2024).

 

Penandatangan ini disaksikan langsung oleh Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kab.Bantaeng, Asruddin, Kepala Bagian Hukum Muhammad Azwar serta Manager Unit Layanan Pelanggan Bantaeng, Bustamin dan Asisten Manager Niaga dan Pemasaran UP3 Bulukumba, Tono Yulianto. 

 

"Semoga kerja sama ini bisa memberikan dampak postif bagi pembangunan daerah Kabupaten Bantaeng serta dapat meningkatkan efisiensi dalam pengumpulan dan penyetoran PBJT, serta memastikan bahwa kontribusi pajak dari sektor tenaga listrik dapat memberikan manfaat maksimal bagi pembangunan dan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Bantaeng" harapnya.

 

Sementara Bapak Manager PT PLN (Persero) UP3 Bulukumba, Agus Priyanto meyampaikan terima kasih kepada Pemkab Bantaeng atas terselenggaranya Penandatanganan MoU dan Perjanjian Kerja Sama tersebut.

 

"Dengan adanya MOU dan Perjanjian Kerja Sama ini, PLN dan Pemkab Bantaeng dapat meningkatkan sinergi dalam memajukan perekonomian daerah serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Bantaeng" ujarnya.

 

"Harapannya masyarakat dapat membayar listrik tepat waktu, sebelum tanggal 20 setiap bulan dimana sangat membantu dalam percepatan penagihan Pajak Barang dan Jasa Tertentu (PBJT) untuk mendukung Pendapatan Asli Daerah" tutup Agus Priyanto. (***).

Page 2 of 25

Media Siber Tokcernews.com, adalah media siber yang hadir untuk menyajikan informasi fakta, terhangat, terkini, dan terpopuler demi melayani kebutuhan masyarakat pembaca dalam peran sertanya membangun bangsa.

Tautan Informasi

We use cookies to improve our website. Cookies used for the essential operation of this site have already been set. For more information visit our Cookie policy. I accept cookies from this site. Agree